Sebuah Asteroid Dekati Ramadhan Tahun Ini, Catat Tanggal nya !


PUDJI’S INFO.Ranah Pesisir- Setelah adanya Fenomena Super Pink Moon yang berlangsung malam tadi (07/04/2020), tak lama lagi akan ada lagi fenomena alam lainnya. Yakni sebuah Asteroid akan mendekati bumi.
    Seperti dikutip dari NationalGeographic,Rabu (08/04/2020).Dan dilansir dari LAPAN, Astroid 2016 HP6 akan mendekati Bumi pada pertengahan Ramadhan, tepatnya pada hari Jumat, 8 Mei 2020 Pukul 04.48 Wib dengan jarak 1,66 juta KM dari bumi.

    Keberadaan nya yang dekat dengan bumi ini sebenarnya di akibatkan oleh Sumbu setengah panjangnya dalam berotasi lebih besar di bandingkan dengan orbit bumi sebesar 1 Satuan Astronomi (SA), tapi memiliki jarak Perihelion lebih kecil 1,017 SA di bandingkan Aphelion Bumi.
    Dengan jarak nya yang cukup dekat dengan bumi, Asteroid 2016 HP6 di kategorikan sebagai Asteroid Apollo.
    Awalnya kami cukup bingung karena sumber-sumber yang kami gunakan mengatakan bahwa seolah-olah terdapat dua Asteroid yang akan mendekati bumi, yakni Asteroid 2016 HP6 dan Asteroid Apollo. Namun setelah kami mencari informasi serta menganalisi nya, kami berhasil menyimpulkan nya untuk pembaca yang kami hormati.
     Seperti di kutip dari Wikipedia, Rabu (08/04/2020), Asteroid Apollo adalah “Kelompok” Asteroid dekati bumi. Nah jika diambil kesimpulannya maka Asteroid Apollo adalah sekelompok Asteroid yang dekati bumi. Nah karena jarak Asteroid 2016 HP6 ini dekat dengan bumi, maka nya Asteroid ini dikategorikan sebagai Asteroid Apollo.

Potensi Tabrakan Dengan Bumi Serta Dampak nya Kebumi
    Dikarenakan Asteroid yang satu ini di kategorikan sebagai Asteroid Apollo maka Asteroid ini akan cukup dekat dengan bumi, dan kalau soal potensi tabrakannya, Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN), menyebutkan bahwa peristiwa tersebut adalah hal yang alami.
    Setiap harinya, 80 Hingga 100 Ton Asteroid jatuh kebumi dari luar angkasa dan berakhir menjadi debu karena hancur di atmosfer bumi. Setidaknya berdasarkan laporan Planetary Defense Coordination Office NASA, sensor radar pemerintah Amerika Serikat telah mendeteksi sekitar 600 asteroid yang berukuran kecil memasuki bumi dan menciptakan bintang jatuh. ( Dilansir dari NationalGeographic.Grid.id, Rabu (08/04/2020)

Sumber
Wikipedia
NationalGeographic
LAPAN